Apakah kamu menderita penyakit maag? Jika iya, sebaiknya segera pergi ke dokter karena jika dibiarkan penyakit ini bisa lebih berisiko. Selain ke dokter, kamu juga mencoba melakukan pengobatan lainnya, yakni dengan cara mencoba resep berikut ini.
Tapi sebelumnya, kita membahas penyakit maag dan penyebabnya terlebih dahulu.
Maag atau radang lambung adalah gejala penyakit yang menyerang lambung dikarenakan terjadi luka atau peradangan pada lambung yang menyebabkan sakit, mulas, dan perih pada perut.
Penyebabnya bisa karena penderita makan secara tidak teratur, terdapat mikroorganisme yang merugikan, mengonsumsi obat-obatan tertentu, atau karena masalah lainnya seperti mengonsumsi alkohol, pola tidur yang tidak teratur, dan stres.
Bagi penderita maag yang sudah parah, penyakit maag sangat berbahaya sekali dan bahkan dapat menyebabkan kematian.
Lalu, bagaimana cara mengobati penyakit ini?
Tenang, ada sebuah resep yang dipercaya bisa mengobati penyakit maag hanya dalam kurun waktu seminggu saja. Yaitu dengan menggunakan kulit buah delima kering.
Caranya: siapkan beberapa kulit buah delima kering dan air. Lalu perbandingan antara kulit delima kering dan air mendidih sekitar 1 berbanding 20 (1:20). Pada secangkir air yang belum dipanaskan, tuangkan 10-20 gram kulit delima kering. Setelah itu tuangkan lagi sekitar 200 mililiter air mendidih. Kemudian tutup dengan mangkuk.
Diamkan selama kurang lebih 30 menit. Setelah itu boleh diminum. Namun sebelum diminum, ada baiknya kulit delima kering dibuang terlebih dahulu. Lakukanlah cara ini secara rutin.
Minuman ini bisa mengatasi lambung maag, colitis (peradangan usus besar), usus dibakteriosis, dan penyakit lainnya. Demikian dilansir dari laman Tophealthylife.com.